Cara Memilih Warna Bangunan Interior Rumah Anda
Desain Ruang Tamu Dengan Sentuhan Warna Hijau
Warna permata seperti biru safir, ungu batu kecubung (amethis), hijau zamrud, dan merah rubi merupakan empat sentuhan warna permata yang sangat cocok sebagai latar sebuah kamar atau ruang tidur. Keempat sentuhan warna tersebut sebenarnya sangat tidak perlu namun dapat menampilkan kesan mewah dengan sangat sempurna. Bagian paling menarik dari sebuah ruang tidur yang memiliki sentuhan empat warna permata tersebut adalah sentuhan aksen warna serta sentuhan dekoratif yang benar-benar melengkapi ruangan tersebut.
Detail yang muncul dari sentuhan ke empat warna permata tersebut menciptakan sebuah ruangan yang benar-benar terkesan mewah. Perhatikan pula warna-warna yang melengkapi kesempurnaan sentuhan keempat warna permata tadi seperti warna hiasan dinding, gordin, cahaya lampu, dan keseluruhan warna yang terdapat dalam ruang kamar tidur tersebut. Dari keempat sentuhan warna permata yang ada, bisa memberi inspirasi pada mereka yang ingin merubah warna atau kesan pada ruang tidurnya.
Dimulai dengan sentuhan warna biru safir. Sentuhan warna permata ini benar-benar dapat menimbulkan kesan kerajaan hingga kesan tengah malam yang sangat kelam. Hal unik yang bisa muncul dari ruang tidur dengan sentuhan warna salah satu permata berwarna biru ini adalah jika dikombinasikan dengan warna koral. Kombinasi lain yang bisa digunakan adalah warna safir biru dengan oranye. Warna biru safir pada sarung bantal, taplak meja, horden, atau barang lain dapat dihentakkan dengan warna orange dari selimut.
Selanjutnya adalah warna ungu batu kecubung (amethis). Ungu bukan melulu warna janda atau warna anak gadis kecil. Ungu merupakan warna kerajaan yang bisa dilihat pada warna bunga lavender. Lihatlah pesona warna tersebut saat bersentuhan dengan cahaya matahari. Ungu sangat serasi saat bersanding dengan warna abu. Dekorasi warna tembaga juga akan membuat ruangan dengan sentuhan warna ungu amethis akan semakin sempurna.
Kemudian sentuhan warna permata hijau zamrud. Wallpaper pada langit-langit dengan sentuhan warna merah rubi pada ruangan dengan sentuhan warna permata hijau zamrud akan benar-benar membawa ruangan tersebut ke zaman dahulu. Keunikan akan diperoleh jika terdapat lukisan tanaman laut serta lampu yang akan memancarkan cahaya dengan sentuhan warna permata hijau zamrud ke seluruh ruangan. Sentuhan warna merah rubi sebagai warna terakhir dari deretan empat warna permata juga dapat melengkapi ruangan dengan sentuhan warna hijau zamrud ini.
img by decoist